Dinamakan buah naga karena bentuknya , kulit buah ini memiliki bentuk seperti sisik naga dengan warna merah namun tidak jarang ditemui juga kulit buah naga yang berwarna kuning . Untuk daging buahnya juga ada yang berwarna merah dan juga ada yang berwarna putih.
Buah naga mudah di jumpai di kawasan tropis dan subtropis seperti di daerah Asia dan Amerika Selatan. Secara ilmiah buah ini masuk ke dalam keluarga kaktus karena memang tanaman pohon ini yang mirip dengan kaktus dan sedikit berduri .
Namun berbeda dengan kaktus biasanya , tanaman buah naga bisa menghasilkan buah yang manis dan segar ketika di makan . Kandungan nutrisi pada buah ini juga sudah tidak perlu diragukan . Seperti fosfor , zat besi , kalsium , vitamin C , vitamin B1 , vitamin B2 dan vitamin B3 kandungan itu semua terdapat di dalam buah naga.
Berikut ini daftar beberapa manfaat untuk kesehatan jika dikonsumsi secara rutin:
Menurunkan berat badan
Jika anda sedang melakukan diet maka pilihlah buah naga sebagai pilihan bijak anda . Karena buah naga mengandung kalori yang sedikit atau kalori yang rendah dan juga buah naga adalah buah yang kaya akan serat dan mampu membuat anda kenyang lebih lama. Buah naga juga dapat meningkatkan metabolisme tubuh anda untuk mengelola berat badan.
Meredakan sariawan dan sakit tenggorokan
Kandungan vitamin C juga tinggi terdapat pada buah naga ini . Terjadinya sariawan dan sakit tenggorokan dikarenakan tubuh anda kekurangan vitamin C . Untuk itu jika sangat dianjurkan untuk mengkonsumsi buah naga jika ingin kedua penyakit ini diredakan.
Mencegah kanker
Zat untuk mencegah penyakit kronis yaitu zat karoten terdapat pada buah naga . Selain karoten , zat likopen yang terdapat pada kulit buah naga juga diyakini dapat mencegah terjadinya kanker prostat . Kandungan lainnya seperti fosfor , kalsium , vitamin C , vitamin B2 dan serat yang tinggi dapat mengeluarkan racun logan yang ada dalam tubuh.
Itu dia beberapa manfaat kesehatan yang diberikan dari buah naga, semoga artikel ini dapat bermanfaat untuk anda yah.